Situs tentang informasi kumpulan resep masakan yang enak dan nikmat. berbagai resep makanan dan minuman terbaik bisa kamu temukan disini.

Resep Praktis Tumis Sayur Orak-arik Telur Cuma 5 menit

Resep Praktis Tumis Sayur Orak-arik Telur Cuma 5 menit - Dibulan Ramadhan seperti sekarang ini, sering kali kita dibuat bingung dengan menu makan sahur. Selain waktunya di seperti malam, sering kali membuat kita tidak selera makan, hal ini ditambah lagi rasa ngantuk yang membuat kita enggan untuk memasak.

Oke bagi sahabat yang tak mau ribet dengan menu sahur. Kami akan berikan tips untuk memasak menu sahur yang sangat mudah dan praktis hanya 5 menit saja. Bahan yang kita butuhkan juga sangat mudah untuk kita dapatkan. Nah berikut Resep Praktis Tumis Sayur Orak-arik Telur Cuma 5 menit.
Resep Praktis Tumis Sayur Orak-arik Telur Cuma 5 menit
Resep Praktis Tumis Sayur Orak-arik Telur Cuma 5 menit

Bahan-bahan

  • 3 butir telur ayam
  • 1 sdm kecap manis
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 sdm saus cabai
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt gula
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • Minyak untuk menggoreng secukupnya

Bumbu iris

  • 2 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 2 daun bawang
  • 1 buah tomat potong dadu

Cara membuat tumis sayur orak-arik telur

  • Kocok telur dengan gula dan garam
  • Panaskan minyak goreng dan goreng telur secara acak atau orak-arik telur
  • Tumis bumbu iris hingga harum 
  • Masukan saus tiram, kecap, saus cabai dan merica bubuk
  • Beri sedikit air, aduk hingga rata dan mendidih
  • Masukan orak-arik telur kedalam tumisan, masak hingga bumbu meresap
  • Angkat dan siap untuk disajikan

Demikianlah informasi tentang Resep Praktis Tumis Sayur Orak-arik Telur Cuma 5 menit. Resep diatas sangat cocok sekali sebagai menu sahur. Selain cepat, membuat tumis sayur orak-arik telur juga sangat mudah sekali. Semoga informasi resep diatas bermanfaat. Terimakasih.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Resep Praktis Tumis Sayur Orak-arik Telur Cuma 5 menit