Situs tentang informasi kumpulan resep masakan yang enak dan nikmat. berbagai resep makanan dan minuman terbaik bisa kamu temukan disini.

Resep Membuat Tempe Krispi Renyah Dan Gurih

Resep Membuat Tempe Krispi Renyah Dan Gurih - Tempe merupakan bahan makanan yang sangat digemari oleh masyarakat Indonesia, harganya yang murah serta nilai gizinya yang lengkap membuat banyak ibu rumah tangga yang mengguakan tempe sebagai menu utama masakannya. Selain itu tempe juga memiliki rasa yang gurih, enak dan bisa di olah menjadi berbagai masakan. Masakan tempe juga bisa dipadukan dengan berbagai masakan lainnya.

Di indonesia tempe dianggap sebagai menu biasa, namun jangan salah di luar negri tepatnya di Eropa, tempe merupakan makanan mewah dengan harga selangit. Jadi sebagai orang Indonesia anda patut bersyukur karena tempe bisa dengan mudah kita dapatkan dengan harga yang sangat murah. Tempe memang dapat di olah menjadi berbagai menu masakan, namun yang akan kita bahas kali adalah cara membuat tempe krispi. Bagi anda tempe krispi juga bukan merupakan cemilan yang asing bukan.

Untuk membuat tempe krispi juga sangat mudah dan praktis, anda bisa membuatnya sendiri dirumah, Nah bagi anda yang masih bingung bagaimana membuatnya. Berikut resep membuat tempe krispi yang renyah dan gurih.
Resep Membuat Tempe Krispi Renyah Dan Gurih
Resep Membuat Tempe Krispi Renyah Dan Gurih

Bahan-bahan

- 1 Buah tempe batangan iris tipis
- 50 gram tepung beras
- 50 gram tepung terigu
- Air secukupnya
- Minyak goreng secukupnya

Bahan bumbu halus

- 3 siung bawang putih
- 1 cm kunyit
- 1/2 sendok ketumbar
- Garam secukupnya
- Penyedap rasa secukupnya

Cara membuat

- Haluskan semua bumbu hingga halus
- Campurkan bumbu yang telah dihaluskan dengan tepung terigu dan tepung beras aduk hingga rata
- Masukan air sedikit demi sedikit sambil diaduk rata
- Gulingkan tempe pada adonan hingga terbalur tepung secara rata
- Goreng tempe dengan minyak sedang, angkat lalu tiriskan selama semalam
- Goreng kembali dengan minyak panas hingga kering dan renyah

Demikianlah resep membuat tempe krsipi renyah dan gurih. Selamata mencoba semoga resep diatas bermanfaat. Terimakasih.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Resep Membuat Tempe Krispi Renyah Dan Gurih